OPINIJATENG.COM – Film korea komedi romantis, My Sassy Girl yang dibintangi oleh Jun Ji-hyun dan Cha Tae-hyun akan di re-make ulang versi Indonesia oleh Falcon Picture.
Falcon Picture akan re-make My Sassy Girl versi Indonesia dengan pemain Tiara Andini dan Jefry Nicole. My Sassy Girl merupakan film yang sukses di Korea dengan genre komedi romantis dari Korea Selatan yang dirilis tahun 2001.
Film Korea My Sassy Girl dengan sutradara Kwak Jae-Yong dan diperankan oleh Jun Ji-Hyun bersama Cha Tae-hyun akan di buat dalam versi Indonesia oleh sutradara Fajar Bustomi.
BACA JUGA: Pelukan Suami untuk Istri harus Dilakukan, Mau Tahu Alasannya
Menurut fajar Bustomi seperti dikutip OPINIJATENG.COM dari Virtual Press Conference Falcon Picture,Jumat (5/11), meski diadapatasi dari film Korea tetap akan di akan ada perubahan.
Selain itu, meski film ini adaptasi dari film Korea tetap akan di adaptasi sesuai budaya lokal di Indonesia.
“Biarpun film ini kami adaptasi dari film Korea, tetap aja nanti ada yang kami ubah,”kata Fajar Bustomi selaku sutradara saat konferensi pers virtual.
Pemeran My Sassy Girl versi Indonesia yakni Tiara Andini dan Jefry Nicole, yang menurut pendapat Fajar Bustomi memang sengaja dipilih untuk mengembangkan bakat-bakat pemain muda.
BACA JUGA: Permintaan Keluarga Jenazah Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah Dimakamkan dalam Satu Liang Kubur
“Kalau untuk Tiara karena dia punya aura dan talenta yang mendukung, sedangkan untuk Jefri itu udah kesebut namanya dan kita emang pernah ingin main bareng tapi baru ini jodohnya,” katanya.
Syuting My Sassy Girl akan di mulai 8 November mendatang. Film bergenre komedi romantis ini akan berkisah tentang seorag lelaki dan perempuan yang diawali dengan pertemuan yang menarik. Kemudian berkembang menjadi cerita romantis yang dibumbui adegan lucu.
Apakah film My Sassy Girl versi Indonesia akan sukses seperti aslinya yakni Film My Sassy Girl dari Korea? Yuk, kita tunggu penayangannya nanti di bioksop kesayangan. (Sumber Falcon Picture)***