26.6 C
Central Java
Minggu, 22 Juni 2025

DPU Kabupaten Banyumas Peringati Hari Bakti ke-76, Tema : Tahun Bakti PUPR Membangun Negeri

Banyak Dibaca

OPINIJATENG.COM – DPU (Dinas Pekerjaan Umum) Kabupaten Banyumas memperingati hari Bakti ke-76 dengan tema Tahun Bakti PUPR Membangun Negeri. Acara ini dilakukan di Aula Kantor Dinas Pekerjaan Umum, Jumat, 3 Desember 2021.

Acara ini dilakukan sebagai pengingat bagi jajaran DPU agar terus bekerja sama dalam menyelesaikan pembangunan infrastruktur yang ada di Kabupaten Banyumas.

DPU Kabupaten Banyumas menerima anggaran Rp.312 miliar yang terbagi dalam 16 program dan 17 kegiatan.

“Pembangunan terbesar ada pada proyek PEN (Pemulihan Ekonomi Nasional) hampir Rp140 miliar, sisanya untuk peningkatan jalan yang juga prioritas, pemeliharaan jalan, peningkatan pemeliharaan Sumber Daya Air Irigasi , serta pemeliharaan gedung pemerintah daerah,” ucap Irawadi, Kepala Dinas Pekerjaan Umum DPU Kabupaten Banyumas.

BACA JUGA : Kunci Jawaban Tema 5 Kelas 3 Halaman 63, 64, 67 Pembelajaran 2 Sub Tema 2 Perubahan Cuaca

Irawadi juga mengatakan di tahun 2022 nanti pihaknya juga mendapatkan kepercaayaan dari Bupati Banyumas untuk melaksanakan infrastruktur dibidang pembangunan jalan sekitar Rp107 miliar untuk 26 ruas jalan dan jembatan, pemeliharaan jalan Rp12,24 miliar, SDA irigasi Rp.17 miliar , drainase Rp1,5 miliar dan penataan bangunan Rp.49,75 miliar.

Dia optimis di tahun depan bisa menangani covid 19 sehingga infrtastruktur juga tidak terganggu.
Bupati Bupati Banyumas Ahmad Husein mengingatkan poin-poin penting yang perlu diperhatikan terkait dengan perencanaan pembangunan infrastruktur.

“Perencanaan, harus berpandangan luas ke depan, bagaimana dampak serta akibatnya, jangan sepotong sepotong, selain itu juga pentingnya koordinasi antara pusat, daerah, serta dengan lingkungan sekitar infrastruktur yang akan dibangun. Kemudian kuasai lingkungan, cek lapangan, amati bagaimana keadaanya apakah cocok,” ucap Husein.

BACA JUGA : Ridwan Kamil Siap Maju Dikancah Politik 2024, Pantang Tolak Momentum yang Datang

Pada acara itu juga ditandatangi pakta integritas para pejabat dilingkungan Dinas PU, termasuk Kepala Dinas PU dengan Bupati Banyumas.

Acara dilanjutkan dengan pemberian penghargaan kepada staf tergiat Dinas Pekerjaan Umum dan pemberian materi Capacity Building yang disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Banyumas, Wahyu Budi Saptono. (dari berbagai sumber).***

Artikel Terkait

Artikel Terakhir

Populer